Garda BMI Cabang Trenggalek Tuntun Kesejahteraan Pekerja Migran

Saat acara berlangsungnya peresmian gedung DPC Garda GMI Trenggalek

Trenggalek, suryamataraman.net

Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Garda Buruh Migran Indonesia Kabupaten Trenggalek tidak henti-hentinya melakukan upaya menyejahterakan kaum pekerja migran. Hak-hak serta harkat dan martabat pekerja pejuang devisa negara menjadi hal yang paling penting untuk diperhatikan. Garda BMI Cabang Trenggalek menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari semangat para pejuang devisa Negara. Hal itu disampaikan oleh Gus Zaki mewakili DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Trenggalek saat meresmikan kantor DPC Garda BMI di Pondok Pesantren Alfalah Kedunglurah, Kabupaten Trenggalek. Minggu (18/12/2022)

M. Izzudin Zakki yang disapa Gus Zaki mengatakan, Garda BMI Trenggalek merupakan suatu wadah bagi masyarakat dalam bidang kesejahteraan para pekerja migran. Dengan adanya Garda BMI ini, Gus Zaki berpesan Garda BMI harus mampu dalam memperjuangkan hak para pejuang devisa Negara.

Gus Zaki Saat Memberikan Arahan-Arahan

“Peran Garda BMI jangan hanya mengajari pekerja migran untuk menuntut hak melalui jalan demokrasi, tetapi menuntun mereka untuk mendapat hak-hak lain diluar jalur pekerjaannya, agar status sosial mereka semakin baik,” kata Gus Zaki.

Sementara itu, Ketua Umum Garda BMI Imam Subali mengatakan, Garda BMI ini merupakan sayap Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang masuk dalam ADART.

“Edukasi terhadap pekerja migran, ilmu pengetahuan serta advokasi-advokasi secara komprehensif itu sangat penting, sehingga nanti akan tercipta para migran yang berkualitas dan unggul di bidangnya,” kata Imam.

Dia berharap, BMI mampu menjadi daya tarik bagi siapapun yang belum masuk dalam PKB. sebab sayap PKB yakni Garda BMI membuka pintu untuk warga NU untuk mendapatkan kesejahteraan.

Ketua Dewan PAKAR DPP GARDA BMI Eko Yohono menyebut, merumuskan program strategis dan implementatif bagi pekerja migran menjadi agenda utama.

“Pekerja Migran Indonesia membutuhkan kehadiran kita. bersatu padu memberikan perlindungan yang maksimal baik itu perlindungan hukum, sosial, ekonomi. sebab perjuangan kita adalah manifestasi dari nilai-nilai perjuangan Partai Kebangkitan Bangsa. Tanpa sebuah dukungan, tidak mungkin semua perjuangan itu akan tercapai,” kata Eko

ketua DPC Garda BMI trenggalek Anugrah Iskandar putra menjelaskan soal jumlah DPC Garda BMI di Kabupaten Trenggalek sudah terbentuk di beberapa wilayah.

“Alhamdulilah saat ini DPC Garda BMI sudah terbentuk di beberapa wilayah Kabupaten Trenggalek. Salah satunya Watulimo. kami akan terus berupaya memberikan yang terbaik bagi para pekerja migran, sebab itu sudah menjadi tugas kami,” pungkasnya. (Ld)

Penulis: LendraEditor: Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *